Fitri Amalia
Syaiful Amri
JAMBISNIS.COM - Almaz Fried Chicken hadir di Jambi bukan hanya sebagai pilihan ayam goreng biasa, tapi juga sebagai wadah dakwah dan kontribusi sosial. Pendiri Almaz Fried Chicken, Okta Wirawan, yang juga CEO PT ABINDO (Abuya Berkah Indonesia), meluncurkan brand ini pada 14 Juni 2024 dengan cita rasa ayam goreng khas Arab yang terinspirasi dari Albaik, salah satu ayam goreng terkenal asal Saudi Arabia.
Zalhendri, sosok di balik pembawa Almaz Fried Chicken ke Jambi, mengaku terinspirasi dari kunjungannya ke cabang Almaz di Jakarta. "Kami ingin menyebarkan nilai kebaikan melalui produk makanan, apalagi saat ini masyarakat Jambi tengah mencari alternatif produk halal dan anti-Israel," ujarnya.
Salah satu keunggulan Almaz Fried Chicken adalah rahasia kelezatan ayam goreng yang krispi dengan bumbu rempah khas Saudi. Selain itu, pelanggan dapat menikmati berbagai pilihan sambal unik seperti sambal bawang dan saus bawang putih, serta menu andalan nasi kebuli sebagai pelengkap.
Selain cita rasa, Almaz Fried Chicken juga mengusung misi sosial, dengan 5% keuntungan disalurkan untuk membantu masyarakat Palestina dan program sosial lainnya. "Kami tidak hanya ingin berbisnis tapi juga memberi manfaat langsung kepada masyarakat di setiap cabang yang kami buka," kata Zalhendri.
Sistem kemitraan Almaz Fried Chicken dirancang autopilot, di mana mitra hanya menyediakan modal awal dan pengelolaan bisnis, termasuk pelayanan dan operasional, dijalankan oleh tim manajemen pusat. Mitra juga menerima laporan keuangan rutin sebagai evaluasi.
Kini, warga Jambi bisa menikmati nikmatnya ayam goreng Saudi nomor 1 di Indonesia di lokasi strategis Jalan Kolonel Amir Hamzah No. 22, Sei Kambang, tepat di sebelah Rumah Sakit Kambang.