-
Darmanto Zebua
JAMBISNIS.COM - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar (Ara) Sirait menyebut praktik rentenir dan tengkulak pada sektor perumahan selama ini menjerat masyarakat mendapatkan hunian layak.
Hal itu diungkapkan Ara kala melakukan rapat koordinasi dengan Direktur Utama PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) Ananta Wiyogo, Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Arief Mulyadi.
"Negara ini harus bisa mengalahkan rentenir dan tengkulak," ujar Ara dikutip dari Beritasatu.
Menurut Ara, pemerintah tidak boleh kalah dari praktik pinjaman ilegal yang kerap menjerumuskan masyarakat miskin ke dalam jerat utang berkepanjangan. Dia menilai, solusi konkret harus diberikan melalui inovasi pembiayaan yang lebih berpihak kepada rakyat.
"Kita harus hadirkan produk pembiayaan yang lebih mudah, cepat, dan murah. Hanya dengan cara itu kita bisa mengalahkan peran rentenir dan tengkulak di lapangan," tegasnya.
Dalam pertemuan bersama Ara menekankan pentingnya sinergi lembaga pembiayaan negara untuk mendorong percepatan akses perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah.